Fasila Anista Blog – Demi mendapatkan bentuk tubuh yang ideal, banyak orang khususnya para wanita melakoni banyak jenis cara diet yang mampu menurunkan berat badan dengan cepat, termasuk cara diet yang alami tanpa obat. Namun, jika tidak dilakukan dengan benar, berat badan impian tak akan bertahan lama dan bahkan mempunyai potensi berbahaya bagi kesehatan.
Nah, agar terhindar dari masalah tersebut, Anda bisa mulai menggunakan cara diet yang alami. Cara diet ini dianggap lebih ampun serta aman untuk kesehatan daripada menggunakan obat diet yang mungkin dapat merusak tubuh atau program diet yang membuat Anda kelaparan sepanjang waktu.
Berikut adalah beberapa cara diet alami yang bisa Anda praktikkan untuk mendapatkan berat badan ideal. Simak baik-baik, ya!
Menambah Asupan Protein
Ternyata, protein cukup berpengaruh untuk menurunkan berat badan. Hal ini dikarenakan, ketika tubuh mengolah protein yang Anda konsumsi, di saat yang bersamaan juga terjadi pembakaran kalori. Jadi, semakin banyak protein yang dikonsumsi, semakin tinggi pula pembakaran kalori yang terjadi.
Selain itu, nutrisi ini pun dapat membuat Anda merasakan kenyang lebih lama dan mengurangi nafsu makan yang berlebih. Telur dan dada ayam adalah sumber protein yang bisa Anda tambahkan ke dalam menu harian.
Perbanyak Konsumsi Sayur dan Buah-Buahan
Keefektifan sayur dan buah-buahan untuk membantu menurunkan berat badan sudah tak perlu diragukan. Sebab, dua jenis bahan makanan ini memiliki kandungan vitamin, mineral, dan serat yang tinggi serta kalori yang cukup rendah.
Buah yang bisa Anda konsumsi ketika sedang menjalankan diet antara lain, jeruk, alpukat, apel, kiwi, melon, dan pisang.
Banyak Minum Air Putih
Sebenarnya, meminum air putih juga baik untuk kesehatan selain bisa membantu untuk menurunkan berat badan. Metabolisme di dalam tubuh dapat meningkat ketika Anda minum air putih yang cukup. Dan jika dilakukan sebelum makan, maka Anda akan merasa lebih cepat kenyang.
Air putih tidak mengandung kalori. Jadi, Anda mulai saat ini bisa mengganti minuman kemasan dengan air putih yang akan lebih membantu memangkas asupan kalori harian. Selain itu, air putih bisa menghilangkan kulit bersisik yang bikin risih.
Batasi Konsumsi Gula
Mengkonsumsi gula secara berlebihan sangat tidak dianjurkan. Karena, kelebihan gula yang ada pada tubuh akan disimpan dalam bentuk lemak dan membuat berat badan Anda semakin naik.
Mulailah untuk membatasi konsumsi gula, seperti mengurangi konsumsi makanan dan minuman manis dalam kemasan. Atau mencari alternatif pengganti gula yang tetap bisa memberikan rasa manis, namun lebih sehat.
Sarapan Setiap Hari
Cara diet alami selanjutnya adalah dengan sarapan setiap hari. Dengan sarapan setiap paginya, Anda akan makan lebih sedikit pada siang hari dan jam-jam makan selanjutnya.
Nah, menu sarapannya juga harus disesuaikan agar berhasil menurunkan berat badan. Mulai biasakan sarapan dengan menu sehat seperti roti gandum, buah-buahan, serta susu rendah lemak.
Hindari Makanan Kemasan dan Olahan
Program diet sering berakhir sia-sia, sebab kebanyakan orang masih mengkonsumsi makanan kemasan yang banyak dijual di supermarket, meski hanya untuk camilan.
Makanan olahan dalam kemasan biasanya mengandung gula yang tinggi, lemak dan kalori. Maka, untuk mendukung program diet Anda, segera kurangi atau hindari mengkonsumsi makanan kemasan dan olahan.
Hindari Minuman Kalori Tinggi
Minuman berkalori tinggi seperti soda, jus buah, alkohol dan kopi yang mengandung gula berlebih, justru akan membantu menaikkan berat badan Anda. Jadi mulai sekarang, sebisa mungkin hindari minum-minuman tersebut untuk melakukan diet yang lebih sehat.
Itu dia beberapa cara diet alami yang efektif menurunkan berat badan tanpa obat. Semoga bisa bermanfaat dan segera mendapatkan berat badan ideal Anda!
More Stories
Cara Mengatasi Perut yang Terasa Begah
Mengulas Tentang Kolik pada Bayi: Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasinya
Faktor Risiko Utama Gastritis yang Perlu Diwaspadai