Salah satu impian setiap pelajar adalah menempuh pendidikan lanjutan di luar negeri. Namun, hal tersebut sering terkendala oleh keterbatasan dana yang mereka miliki. Agar mimpi kamu jadi kenyataan, mulai sekarang kamu bisa mendapatkan beasiswa penuh untuk kuliah di luar negeri.
Sudah banyak sekali beasiswa yang tersedia bagi para mahasiswa internasional, yang kamu bisa akses informasinya dengan mudah melalui internet. Nah, berikut ini merupakan beberapa program beasiswa luar negeri yang bisa kamu dapatkan dengan nilai akademik yang baik.
Amsterdam Excellence Scholarship
Kamu bisa mencoba beasiswa untuk program Master yang ditawarkan oleh University of Amsterdam di Belanda. Beasiswa yang mereka tawarkan termasuk beasiswa penuh yang sudah mencakup biaya kuliah dan biaya hidup selama satu tahun akademik, dengan biaya sebesar 25.000 Euro.
Beasiswa ini kemungkinan bisa kamu perpanjang jika kamu diterima pada program Master 2 tahun. Untuk bisa mendapatkan beasiswa satu ini, persyaratannya adalah harus merupakan mahasiswa Non Uni Eropa dari semua bidang, dan lulus dalam peringkat top 10% di program yang kamu inginkan.
Utrecht Excellence Scholarship
Selain University of Amsterdam, Utrecht University turut menawarkan sejumlah 20 – 25 beasiswa bagi mahasiswa internasional yang berminat. Mereka menawarkan beasiswa berupa biaya kuliah atau biaya kuliah dan biaya hidup sejumlah 11.000 Euro selama di sana.
Persyaratan untuk mendapatkan beasiswa ini di antaranya, harus berada dalam top 10% sewaktu lulus program kamu, mempunyai paspor non Uni Eropa, menyelesaikan sekolah menengah atas atau sarjana di luar Belanda, dan telah mendaftarkan diri ke program master internasional.
ICSP Scholarship University of Oregon
ICSP (International Cultural Service Program) Scholarship tersedia bagi mahasiswa internasional, termasuk kamu yang ingin mengambil program sarjana di Amerika.
Untuk mendapatkan beasiswa ini, tentunya kamu harus diterima sebagai mahasiswa di University of Oregon, bukan warga negara Amerika Serikat, atau bisa mendapatkan bantuan keuangan dari pemerintah Amerika Serikat. Tambahan lain ialah kamu harus menunjukkan kebutuhan keuangan, memenuhi minimal persyaratan kumulatif GPA 3,0 dan menyetujui menjalankan 80 jam layanan budaya per tahun yang menjadi persyaratan dalam program ini.
Masih banyak rekomendasi beasiswa luar negeri yang bisa kamu dapatkan, seperti beasiswa di negara Australia, Korea Selatan, bahkan Turki. Nah, sebelum mulai mendaftar beasiswa kuliah di luar negeri, tentunya kamu juga harus melakukan persiapan beasiswa.
Salah satunya dengan mengikuti bimbingan kuliah ke luar negeri dari Schoters untuk menambah ilmu dan pengetahuan. Selain itu kamu bisa mencari informasi beasiswa lebih banyak lagi agar kamu lebih siap dan memiliki banyak pilihan program beasiswa di luar negeri sebagai pertimbangan.
Di Schoters banyak sekali program bimbingan dan pematangan persiapan untuk studi ke luar negeri. Mulai dari pembekalan bahasa asing, tips dan trik agar diterima beasiswa, hingga mentoring oleh alumnus penerima beasiswa yang sudah berpengalaman.
More Stories
Utang Luar Negeri: Panduan Lengkap Untuk Mengelola Utang dengan Bijak
Dampak Turnamen Besar terhadap Ekonomi Lokal
Inspirasi Mix and Match Baju Skena untuk Gaya Sehari-hari yang Kece